Cegah DBD, Pemkab Batubara Gotong Royong Berantas Sarang Nyamuk


  • By Dinas Kesehatan
  • 27 Sept 2022
  • 10:12:34
  • Berita Dinas

Pemerintah Kabupaten Batubara bersama TNI dan Polri melaksanakan gerakan pemberantasan sarang nyamuk untuk mencegah penyakit demam berdarah dengue (DBD) di wilayah Kabupaten Batubara.

“Sejak kemarin kegiatan pemberantasan sarang nyamuk dilakukan di beberapa lokasi, antara lain Kecamatan Medang Deras, Kecamatan Laut Tador, Kecamatan Air Putih, Kecamatan Lima Puluh dan Kecamatan Datuk Limapuluh,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana, Kabupaten Batubara

Wahid mengatakan, kegiatan ini dilakukan secara berkesinambungan di seluruh desa di Kabupaten Batubara, sesuai dengan Surat Edaran Bupati Batubara Nomor: 443/4945/2022 tanggal 09 Agustus 2022 tentang Pengendalian Dengue sebelum masa Penularan melalui Gerakan Bulan Bakti Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) 3M-Plus.

DBD adalah penyakit infeksi virus akut yang disebabkan oleh virus dengue. Adapun tanda dan gejalanya yaitu demam mulai 2-7 hari disertai dengan manifestasi perdarahan, penurunan trombosit (trombositopenia), adanya hemokonsentrasi yang ditandai kebocoran plasma (peningkatan hematokrit, asites, efusi pleura, hipoalbuminemia).